test banner SELAMAT DATANG DI WEBSITE RESMI MEDIAONLINE "FAKTA ONE"

Galodo Sungai Kian Meluas, Lurah Ikur Koto Turun Langsung ke Lokasi

 

Padang —  FAKTAONE. Bencana alam galodo sungai yang terjadi di wilayah Koto Ropak, Koto Panjang, Ikur Koto, Kecamatan Koto Tangah, Kota Padang, semakin meluas dan mengkhawatirkan warga setempat. Aliran sungai yang melebar akibat derasnya arus air telah menggerus permukiman warga, menyebabkan sekitar 100 rumah terdampak dan sebanyak 35 Kepala Keluarga (KK) dilaporkan hanyut serta kehilangan tempat tinggal.

Menanggapi kondisi tersebut, Lurah Ikur Koto, Doni MS, S.AP, turun langsung ke lokasi bencana untuk melihat secara nyata dampak yang ditimbulkan serta mendengarkan keluhan warga. Dalam peninjauan tersebut, Doni MS menyampaikan keprihatinannya atas musibah yang menimpa masyarakat Koto Ropak.

“Kondisi ini tidak bisa dibiarkan berlarut-larut. Satu persatu kita cari solusi terbaik untuk warga yang terdampak, baik jangka pendek maupun jangka panjang,” ujar Doni MS di sela-sela kunjungannya.

Ia menjelaskan bahwa pelebaran sungai akibat galodo tidak hanya mengancam rumah warga, tetapi juga fasilitas umum dan lahan pertanian di sekitar bantaran sungai. Oleh karena itu, diperlukan langkah cepat dan sinergi antara pemerintah kelurahan, kecamatan, hingga instansi terkait di tingkat kota.

Pemerintah kelurahan saat ini tengah melakukan pendataan lanjutan terhadap warga terdampak, sekaligus berkoordinasi dengan pihak terkait untuk penanganan darurat, termasuk kebutuhan logistik, tempat tinggal sementara, serta rencana normalisasi sungai.

Warga berharap pemerintah dapat segera memberikan solusi nyata agar mereka dapat kembali hidup dengan aman dan tidak lagi dihantui ancaman galodo susulan, terutama saat musim hujan tiba.

(Fitrya S)

Belum ada Komentar untuk "Galodo Sungai Kian Meluas, Lurah Ikur Koto Turun Langsung ke Lokasi"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan

Iklan Tengah

Iklan Bawah Artikel

Selamat datang di Website portal berita mediaonline kami, Terima kasih telah berkunjung, selamat membaca, tertanda Pemimpin Redaksi: